Foto: presstv
Sebanyak 84 ribu menara setinggi 609,6 meter yang ada di Amerika Utara terbukti berbahaya bagi burung-burung yang sedang bermigrasi dari Kanada dan Amerika Serikat (AS) ke Amerika Selatan dan Tengah.
Selain itu, ditemukan, makin tinggi menara, makin besar ancaman yang ditimbulkan. Sekitar seribu menara dengan tinggi 274,3 meter atau 1,6% dari total menara yang ada bertanggung jawab atas tewasnya 70% atau 4,5 juta burung dalam satu tahun.
"Tragdi ini tak seharusnya terjadi," kata penulis studi Travis Longcore dari University of Southern California. Burung-burung yang mati kebanyakan bukan karena menabrak menara, melainkan menabrak kabel-kabel yang ada.
Lampu-lampu yang ada pada menara ini membuat burung-burung ini bingung hingga membuatnya berputar-putar di menara itu. "Dengan menara ini, kita membunuh burung dengan cara yang tak alami. Ini keji," tutupnya seperti dikutip UPI.
Sumber :
inilah.com Labels: tahukah kamu
Responses
0 Respones to "Menara Komunikasi Bikin 7 Juta Burung Berjatuhan"
Post a Comment